Senin, Oktober 31, 2011
Ada nggak art yang namanya itu? Hahahaha...
Ini Az (hampir 5th), tadi pas sampe rumah tiba-tiba ambil gunting dan kertas. Lalu anteng motong-motong..
Kirain motong-motong nyampah seperti biasanya. Lalu dia manggil saya buat lihat dan motret hasilnya... Taunya dia bikin (katanya dia) jadi bentuk orang, orang berambut, dan rumah :D
Nyeni niyeeee :D :D good girl!
Jumat, Oktober 28, 2011


Mulanya browsing "how to make candy" di Youtube, malah nemu vidio mbak-mbak bikin rainbow cupcake :D
Akhirnya kemecer pengen nyoba bikin juga, cuman kalo yang disini aku bikin YOGURT cake yang diwarnain kayak pelangi pakai pewarna makanan :D
Cara bikinnya gampang banget! Pake resep standar cupcake yang bisa digoogling, atau premix cake yang ada di pasaran bisa... Tapi ganti bagian cairan (air/susu) jadi yogurt... Pake Yogheart Yogurt enak loh :p *promosi*

Trus adonannya bagi jadi 6 bagian, kasi pewarna makanan secukupnya, trus disendokin dikit--dikit ke dalem cup. Saya pake silicone cupcake-case yang bisa bolak balik pake, irit! (dan foodgrade lhoo!)
Panggang. Jadi deh!

Sesekali dweh pake pewarna makanan warna warniiii... Asal ga tiap hariiiii :D :D

Cuuuuttteeeeee!!!






salam,
dian prima zahrial
Selasa, Oktober 18, 2011
Az (4th) dibeliin kaca mata hitam baru, bukan buat gaya-gayaan. Tapi karena sekarang kalo sekolah diantar pake ojek berdua emaknya, jadi kacamata item ini fungsinya selain agar nggak kelilipan debu juga supaya nggak silau kena matahari gonjreng.
Kemarin siang terjadilah peristiwa ini...
Az: Assalamualaikuummmm..! *masuk rumah"
SiMbak: Wa'alaikumsalaam...
Az: Waaaahhhh.... Gelap banget yah rumahnya..?
Ibunya: *termenung beberapa detik karena ruangannya biasa aja*.... Makanya masuk rumah, lepas dulu kacamata itemnyaaaaa....
Warkop DKI banget anak sayah....
salam,
@depezahrial
Sabtu, Oktober 15, 2011
Moral: dear espege, ramah dan lebay itu hanya dibatasi selembar kertas tisu 1 ply dan mereknya pasti bukan Paseo. Karena kalo Paseo walo 1 lembar tetep tebel. Tapi ini bukan postingan iklan Paseo.
++++

Suatu malam, saya jalan-jalan di mal deket rumah. Cari makan, gaya ya.. Cari makan aja di mal, kaya ga ada makanan di rumah... Tapi bukan ituuuu masalahnya :D

Di mal baru ini, ada satu booth toko kosmetik yang sepertinya baru buka. Saya dan anak saya masuk deh, liat-liat, tanya ini itu...

Begitu masuk, mbak spg menyapa dengan ramah..

"Selamat malam, ada yg bisa dibantu, Kakak?"

Sebagai ibu-ibu sejati, dan keliatan banget kalo udah ibu-ibu (bok.. Saya buncit, 60Kg, bawa anak umur 4th, nenteng tas gede) sekarang saya ga suka dipanggil kakak. Better call me "Bu". Padahal dulu waktu masih mbak-mbak, seriiiing banget dipanggil Bu.. Kenapaaa dunia ini kebolak balik?

Tapi bukan ituuuu masalahnya....

"Liat-liat ya mbakk..."

"Oh silakan kakak..." *masih bertahan kakak dehh..*

Tiba-tiba spg bereyeshadow hijau kebiruan memegang rambut tipis acak2an anak saya yang seperempat basah karena abis lari-larian...

"Aduhhh.. Adeknya rambutnya bagus bangeeettt.. Kakak mau dong punya rambut kayak kamu..."

Dalem hati.. Absurd banget sih lo. Rambut mbak spg ini jauh lebih tebal dan kece dari rambut Az yg.. Yaa.. Masih rambut bayi dan halus... Dan sedang dalam keadaan blm disisir lagi.

Lalu.... ini dia... Tiba-tiba Az teriak manggil sambil nunjuk contoh eyeshadow...

"Ibuuuuu.. Ibuuu ini apaaan?"

Dan mbak spg dengan gaya terkejut...

"Lohhhh... Ibunya yaaa? Saya kira kakaknya lhooooo..."

MUKEEEEEEEEE.......

(⌣́_⌣̀Ù¥)


salam,
dian prima zahrial
Kamis, Oktober 13, 2011
Iseng = (adonan cupcake + ganti cairan dengan jus Tipco bayem) + ditaro di supermini cake case.
Rasanya ternyata enak, dan malah gampang abisnya.. Biasanya bikin cupcake ukuran normal males mau makan
(+_+")
Jadi penasaran, kalo ganti cairan jadi Rootbeer A&W yang udah ilang sodanya gimana ya? Cupcake sarsaparilla?
salam,
@depezahrial
Senin, Oktober 03, 2011
Az's
salam,
dian prima zahrial
Minggu, Oktober 02, 2011
Beberapa pics setelah lamaaaa sekali nggak pulang kampung :D

delman 80rebu muter sak-nyuk'an *pret*

becak mini @ kampung gajah's playground

Face Painting @ Kampung Gajah, aman.. Pakenya Snazaroo!


Note to self:

Kampung Gajah adalah tempat liburan nyebelin karena MUAHAL edan! Baik mainannya maupun makanannya. Ampun gilak sadis jijay... Dan... Nggak ada gajah benerannya (˘_˘Ù¥)

DO: Face Painting di Kampung Gajah hasilnya kece!

Tanya harga dan detail apa yang didapat sebelum membeli, Bandung memang ramah sedari dulu, tapi matre-nya baru-baru ini deh hahahaaa...

Batagor+siogor Kingsley harganya sekarang Rp. 8000,- / biji dan teteup MANTEP!

Selalu bawa sunblock, topi/payung. Bandung tak lagi sejuk dan dingin. Matahari juga obralan di sini.

Jangan ke Paris Van Java di weekend (atau hari-hari lainnya mungkin?), karena macet gelo dan tarif parkirnya amit-amit jabang plus ternyata isinya ya gitu-gitu ajah... *lagiannn.. apa yang kau harapkan dari Mal? I hate malls*

Di Paris Van Java, kita bisa menemukan cowok-cowok manis yang mungkin akan jadi next Sm*sh. Serius! Teralu manis buat jadi cowok :D :D

Mandi sebelum turun sarapan di resto hotel, karena mungkin ada Teuku Wisnu yang ternyata beneran ganteng *emang kenapeee?*

Foto lainnya nyusul :D














salam,
@depezahrial
Daisypath - Personal pictureDaisypath Anniversary tickers
Lilypie Maternity tickers

Tentang Saya

Foto Saya
d e p e z a h r i a l
seorang anak, seorang istri, seorang ibu, seorang mahasiswa, healthy baby-food enthusiast, pecinta makanan, penghuni dapur, cinta pelangi, suka bentuk bintang dan semua yang bermotif polkadots, (semoga jadi) pengusaha yogurt suksesss.
Lihat profil lengkapku

Pengikut

Formulir Kontak

Nama

Email *

Pesan *

Tags

??? (29) achievement (9) aku (87) amber (1) amber baltik (1) amber teething necklace (1) Anak (1) anakku (75) award (1) ayam (1) baltic amber (1) belanja (1) bento (3) Bersih (1) binatang (1) bolu (1) brownies (1) buah naga merah (1) buku (1) buku resep (1) bumbu dasar (1) bumbu inti (1) cake (4) cara membuat popcorn caramel (1) Cari Kos-kosan (1) Cari Kos-kosan Ekslusif Yang Bersih Dan Rapi Untuk Perempuan (1) carob (1) celoteh (7) choux (1) coklat (1) combrang (1) confetti bar (1) cornflakes (1) craft (4) cuisinart (1) daging (1) darina (1) dehidrasi (1) dessert (4) dessert table (1) Di Semarang (1) diy (1) doraemon (2) dulce de leche (4) dzahrial (4) Ekslusif (1) eksperimen (14) eksperimen resep (5) eskrim (2) foto (6) gadget (1) gambar (3) gandum (1) gelang (1) gelang karet (1) goodiebag (1) greentea (1) herbs (1) hewan (2) honje (1) horlicks (1) ibu (2) ice cream (2) ice cream maker (1) ikan (1) ikan lais (1) ikan salai (1) iseng (49) jual vanilla (1) kalung (1) kalung amber (1) kalung bayi tumbuh gigi amber (1) kantor (2) karamel (1) karaoke (1) karet (1) keamanan (1) kecombrang (1) keju (1) kelompok bermain (1) keluarga (1) kertaskrep (1) kesehatan (7) ketan (1) konselor MPASI (1) kopdar (1) kopi (1) kos bersih (1) kos dengan AC (1) kos ekslusif (1) kos perempuan (1) kos semarang (1) kue (2) kue keranjang (1) kukis (2) kursus (4) lagu (1) lavender infused (3) levitasihore (2) lifebuoy (1) lomba (9) macem-macem (2) madre (1) mainan (1) Majalah (2) makanan (12) makanan. (1) mamaku koki handal (2) mangga (3) marshmallow (1) martha stewart (1) masakan (1) matcha (1) Matcha Ice Cream Recipe (1) Media (5) mesin eskrim (1) milis mpasiku (7) milk jam (2) milk toffee (2) mpasi (3) my foodie experience (1) nasi (1) nasi kebuli (1) nasi kebuli mudah (1) nasi salmon (1) ngakalin (1) no knead bread (1) nyobain resep (18) party planner (1) pasaraya (1) pasta (2) pengen cerita aja (45) pengetahuan (2) percobaan (2) photoblog (13) photoslide (2) pinisi jakarta (1) pinisi pasaraya (1) pinisi playground (1) pisang (1) popcorn (1) Popcorn Butterscotch Caramel ala XXI (1) popcorn caramel (1) potty training (1) prakarya (3) radio (1) rainbow loom (1) rainbow loom indonesia (1) random (4) Rapi Untuk Perempuan (1) relawati (1) remake (1) resep (32) resep brownies favorit (1) Resep Eskrim Green Tea (1) resep eskrim. (1) resep kw (1) resep nasi kebuli mudah (1) resep remake (1) resep sambel bawang pedes (1) resep sambel pedes (1) review (8) review pinisi pasaraya (1) rosemary (1) roti (6) rubber bands (1) rujak (1) sajiansedap (2) salmon (1) salmon rice bowl (1) sambal (2) sambal ijo (1) sambel (3) sambel bawang (1) sambel bawang teri (1) sambel honje (1) sambel honje kering (1) sambel pedes (1) sate padang (1) science (1) sekolah dini (1) selai susu (1) Semarang (1) semolina (1) sereal (1) share (13) social work (1) something new (50) sourdough starter (1) steak (1) stok (1) stok bumbu dasar (1) sup krim (1) sus (1) sushi (1) syukuran (1) takoyaki (1) takoyaki keju (1) temanku (8) teri (1) tips (1) toffee (1) travelling (12) TV (2) unik (1) vanilla (1) video (1) video blog (2) vlog (18) volunteering (1) workshop (1) xxi (1) yogheart (5) zahrialfam (37)